Imbang, Milan Tetep Melaju

Imbang, Milan Tetap Melaju
ZURICH - AC Milan akhirnya lolos ke babak 16 besar menemani Real Madrid di dari Grup C. Kepastian ini didapat setelah di laga terakhir bermain imbang 1-1 melawan FC Zurich.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Letzigrund, Zurich, Rabu (9/12/2009) dinihari WIB, kedua tim tampil dengan kekuatan penuh. Kedua tim menerapkan permainan terbuka sejak menit awal sehingga pertandingan menjadi sangat menarik.
Menit ke-8 striker Alexander Pato nyaris menjebol gawang Zurich jika saja tendangan volinya tak diblok kiper Johny Leoni.
Tuan rumah balik menyerang di menit ke 24 melalui Alexander Alphonse. Sebuah tendangan keras berhasil ia lepaskan dan mengarah tepat kedalam gawang. Namun Dida masih terlalu kokoh untuk ditaklukkan. Pun dua menit kemudian, Alphonse kembali mendapat peluang  yang masih gagal berbuah gol karena bola melambung.
Pada menit ke 24, Milan Gajic berhasil membawa Zurich unggul atas tamunya. Gol tercipta setelah tendangan bebas Gajic dari jarak 22 meter gagal diantisipasi Dida.
Milan mencoba bangkit dengan menggiatkan serangan guna mengejar ketertinggalan. Namun hingga babak pertama usai, Milan tak mampu mencetak gol penyama.
Milan mendapat beberapa peluang dibabak awal babak kedua melalui Marco Boriello, Antonini dan Ronaldinho. Namun semua peluang tersebut tak ada yang terkonversi menjadi gol.
Pada menit ke-63 terjadi sebuah insiden yang menyebabkan wasit mengeluarkan kartu merah untuk Alain Rochat. Sebuah penalti pun di hadiahkan wasit buat Milan. Ronaldinho yang dipercaya sebagai eksekutor berhasil menyarangkan bola ke gawang Leoni. Hingga wasit menuip peluit panjang, kedudukan 1-1 tetap terpampang di papan skor.
Hasil ini membuat perolehan poin Milan menjadi sembilan dan berada di posisi dua Grup C serta berhak menemani Real Madrid ke babak perdelapan final.